Iklan

Apel Siapsiaga Bencana, Kodim 0115/Simeulue Siap Bantu Pemerintah

REDAKSI
3/12/20, 17:00 WIB Last Updated 2020-04-05T14:48:29Z
Bupati bersama Dandim serta unsur Forkompinda Simeulue
NOA l SIMEULUE - Jajaran Kodim 0115/Simeulue, Kabupaten Simeulue, Provinsi Aceh, siap membantu Pemerintah kabupaten setempat dalam menanggulangi bencana.

Hal itu disampaikan Komandan Kodim 0115/Simeulue, Letkol Inf Yogi Bahtiar S.Kom M.B.A. disela-sela kegiatan apel gabungan kesiapsiagaan bencana yang dilaksanakan pemerintah setempat. Rabu (11/3/2020).

"Kita dari Kodim siap membantu, saya berharap dengan adanya kegiatan apel kesiapsiagaan menghadapi bencana ini dapat menyadarkan semua komponen masyarakat untuk selalu menjaga dan melestarikan lingkungan," sebut Dandim 0115/Simeulue.

Menurutnya, pelestarian lingkungan dapat mewujudkan Simeulue makin keren, bersih, hijau dan bebas dari segala bencana yang dapat merugikan masyarakat di wilayah Kabupaten Simeulue. 

Sebelumnya, dalam kegiatan apel gabungan tersebut, Bupati Simeulue, H Erli Hasyim menyebutkan, pelaksanaan apel kesiapsiagaan itu bertujuan untuk mengecek kesiapan personel dan  perlengkapan dengan upaya antisipasi.

"Antisipasi harus kita laksanakan sedini mungkin, maka dari itu untuk mengantisipasi potensi bencana alam," tegas Erli Hasyim.

Ditegaskannya, kekuatan gabungan yang ada ditingkat kabupaten dan tingkat kecamatan harus disiapkan, selain itu gerakan/tindakan dan informasi menyangkut bencana alam serta yang terdampak bencana, tidak tumpang tindih.

Lanjutnya, dengan diterbitkannya undang-undang nomor 24 tahun 2007 tentang penanggulangan bencana, yang diikuti  dengan peraturan-peraturan pemerintah yang berkaitan dengan penanggulangan bencana.

"Dengan adanya undang-undang tersebut, sehingga yang bertugas di lingkungan organisasi formal bidang kebencanaan, untuk terus mengemban mandat sesuai dengan ruang lingkup kerja, serta menjadi dasar operasional kita," tutup Bupati Erli Hasyim.(RED).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Apel Siapsiaga Bencana, Kodim 0115/Simeulue Siap Bantu Pemerintah

Terkini

Adsense