Iklan

Dukung Pembubaran FPI, Spanduk Tak Bertuan Bermunculan Di Abdya

REDAKSI
1/01/21, 11:25 WIB Last Updated 2021-01-01T04:26:00Z

Spanduk tak bertuan yang mendukung pembibitan Ormas FPI di Kabupaten Abdya



NOA l Abdya - Pasca dibubarkannya Front Pembela Islam (FPI) oleh Pemerintah, masyarakat Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) kembali dibuat heboh dengan munculnya beberapa spanduk di wilayah Kabupaten setempat.



Spanduk tak bertuan yang bertuliskan "Masyarakat Kabupaten Aceh Barat Daya Yang Cinta Damai Mendukung Keputusan Pemerintah Membubarkan Ormas FPI" itu mendapatkan respon yang beragam dari masyarakat setempat.



Pantauan awak media ini, salah satu spanduk yang terpasang di pagar Lapangan Bola Kaki Persada Blangpidie tulisannya didominasi warna biru dan merah.



Salah seorang warga, Rahmad (34), yang hampir setiap hari lewat dijalan depan lapangan tersebut mengatakan, keberadaan spanduk menyita perhatian dan cukup meresahkan, mengingat situasi saat ini.



“Kondisi kita di Abdya saat ini sangat damai dan aman-aman saja, kita menghargai perbedaan. Sebaiknya jangan ada informasi yang bernada sensitif,” aku Rahmad yang dimintai tanggapannya, Jum'at (1/1/2021).



Meski diakuinya, keberadaan spanduk tersebut wajar dan biasa saja, karena masyarakat Abdya yang sudah cerdas dalam bersikap dan menerima informasi.



“Masyarakat sudah pintar dalam menerima, memilah dan memilih informasi. Tetapi tetap saja ini dapat memperkeruh suasana yang sudah sangat aman ini," pungkasnya sembari berharap semoga hal semacam itu bisa ditertibkan oleh Satpol PP.(RED).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Dukung Pembubaran FPI, Spanduk Tak Bertuan Bermunculan Di Abdya

Terkini

Adsense