Iklan

Di Meulaboh, Dua Desa Lauching Usaha BUMG Bersama

REDAKSI
3/18/21, 11:00 WIB Last Updated 2021-05-29T13:59:03Z

Opening cafe BUMG Bersama Rakan Bahari di Meulaboh


NOA l Meulaboh - Dua Gampong di Kecamatan Johan Pahlawan, membentuk Badan Usaha Milik Gampong (BUMG) Bersama. Usaha bersama tersebut berupa satu unit cafe di pesisir pantai Meulaboh Suak Indrapuri.



Direktur BUMG Bersama, Putra Almardhatillah, S.Sos menyampaikan bahwa cafe Rakan Bahari merupakan satu inovasi bersama untuk memajukan Gampong disamping untuk meningkatkan silaturahmi dan kekeluargaan.



"Ini adalah bukti bahwa komitmen yang kita bangun antara kampung Belakang dan Suak Indrapuri hari ini terealisasi dengan baik sehingga terbentuklah Cafe Rakan Bahari," kata Putra Almardhatillah.



Pada kesempatan itu, Putra Almardhatillah berharap BUMG Bersama itu dapat menjadi contoh bagaimana perjalanan membangun komunikasi menjalin silaturahmi dan tetap konsisten dalam upaya membangun kedaulatan ekonomi Gampong.



"Badan Usaha Milik Gampong ini adalah masa depan Pendapatan Asli Gampong," tandas Putra Almardhatillah.



Sebagai informasi, cafe yang terletak di pesisir pantai Meulaboh Suak Indrapuri,  selain menawarkan sunset yang juga menyediakan berbagai macam makanan minuman special yang diklaim memiliki suasana nyaman di lidah.



Pagi tadi Cafe Rakan Bahari melaksanakan Grand Opening yang dihadiri oleh sejumlah instansi Pemerintahan Kabupaten setempat, dan juga tak lupa turut dihadiri oleh seluruh Keuchik se-Aceh Barat.



Grand Opening dibuka langsung secara resmi oleh Bupati Aceh Barat yang diwakili oleh dr. Furqansyah, peusijuk dan pemotongan pita juga tak luput dari pandangan mata tamu undangan yang hadir.(Vian).


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Di Meulaboh, Dua Desa Lauching Usaha BUMG Bersama

Terkini

Adsense