Iklan

Jalan Rusak, Mobil Pengangkut TBS Terbalik

REDAKSI
3/29/21, 13:15 WIB Last Updated 2021-03-29T06:15:01Z

 

Satu unit mobil pengangkut TBS terbalik di lintas  lintas kota Subulussalam menuju kecamatan Longkip tepatnya di desa Buluh Dori Kecamatan Simpang Kiri, Kota Subulussalam


NOA | Subulussam – Satu unit mobil drum truk pengangkut tandan buah sawit (TBS) nomol Polisi BL 8256 LM yang disopiri SP (30) terbalik di jalan lintas kota Subulussalam menuju kecamatan Longkip tepatnya di desa Buluh Dori Kecamatan Simpang Kiri, Kota Subulussalam, Senin (29/3/2021).

 

Kepala awak media, SP menuturkan, kejadian tersebut berawal saat dirinya bersama temannya mengangkut TBS yang akan dijual ke salah satu pabrik di Kota Subulussalam mengalami patas as mobil akibat masuk lubang di jalan tanjakan tersebut.

 

“Sehingga mobil mundur hingga terbalik dan muatanpun berserak di badan jalan sehingga sempat membuat para masyarakat berkendaraan lainnya terganggu,” aku SP.

 

Lalulintas di jalan tersebut, lanjutnya, baru bisa dilewati setelah dirinya bersama masyarakat membersihkan jalan tersebut. “Jalan sudah bisa dilewati, Alhamdulilah tidak ada korban jiwa,” kata SP.

 

Salah seorang warga setempat mengaku sangat menyanyangkan peristiwa tersebut. Karena, katanya, kejadian serupa bukan sekali ini saja kejadian akibat ruas jalan mulai dari Buluh Dori KM11, sampai ke pusat  Kecamatan Longkib sudah lama hancur tanpa ada perbaikan.

 

“Apalagi di daerah kami ini ada terdapat dua pabrik kelapa sawit dan satu lagi berdomisi di daerah kabupaten Aceh Singkil namun mobil pengangkutan buah dan mobil tangki CPO seluruhnya melintas dari jalan yang belum sepantasnya dilewati oleh mobil bermuatan berat,” kata sumber yang tidak mau disebutkan namanya.(BM).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Jalan Rusak, Mobil Pengangkut TBS Terbalik

Terkini

Adsense