Iklan

Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1442 H, PIKABAS BAS Bagi Ratusan Paket Sembako

REDAKSI
4/11/21, 16:00 WIB Last Updated 2021-04-11T13:29:40Z

 

Ketua PIKABAS menyerahkan bantuan paket Ramadhan kepada warga kurang mampu


NOA l Banda Aceh - Persatuan Istri Karyawan Bank Aceh Syariah (PIKABAS) Bank Aceh Syariah kembali melaksanakan bakti sosial bantuan sembako kepada warga kurang mampu.



Kegiatan tahunan dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan, PIKABAS membagikan bantuan sembako kepada warga miskin dan kurang mampu serta anak yatim di sejumlah titik di wilayah Aceh Besar, Sabtu (10/4/2021)



Titik lokasi bantuan yaitu Pulo Aceh, Kecamatan Cot Glie, Kecamatan Indrapuri, Kecamatan Seulimum, Kecamatan Darul Imarah, Kecamatan Ingin Jaya, Kecamatan Lhoknga, Kecamatan Kuta Baro, Kecamatan Neuhun Masjid Raya dan beberapa daerah lainnya.



Cut Nurul Hayati selaku ketua PIKABAS menambahkan, bantuan ini bersumber dari donasi ibu-ibu PIKABAS Bank Aceh Syariah sebagai bentuk kepedulian sosial masyarakat sekitar yang memerlukan bantuan.



"Kegiatan baksos ini murni dari penggalangan dana dari ibu-ibu PIKABAS secara keseluruhan dan benar-benar di peruntukkan untuk keluarga yang kurang mampu/fakir miskin dan juga ada anak yatim, Alhamdulillah terkumpul sebesar Rp74 juta dengan jumlah 206 paket yang kita sebarkan," ujar Cut Nurul Hayati.



Lebih lanjut, Cut Nurul Hayati menyebutkan, paket sembako yang diberikan itu berupa beras, minyak goreng, gula pasir, sirup cap patung, telur, kurma senilai Rp360.000,-/paket.



“Kami harap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat kurang mampu untuk menyongsong datangnya Bulan suci Ramadhan," ujar Cut Nurul Hayati.



Pada kesempatan itu, Cut Nurul Hayati juga menyebutkan, selain santunan tersebut, banyak kegiatan rutin lainnya yang sering dilakukan setiap tahun oleh PIKABAS.



"Dalam bulan ramadhan nantinya setiap Jumat akan berbagi Takjil untuk panti asuhan dan yayasan," kata Cut Nurul Hayati.



Kegiatan-kegiatan sosial itu, sambungnya, tidak hanya dilakukan di bulan Ramadhan saja namun kegiatan sosial serupa juga dilakukan setiap bulannya oleh ibu-ibu PIKABAS seperti memberikan paket sembako per KK senilai Rp500 ribu.



"Ini juga diperuntukkan bagi keluar miskin/kurang mampu di lingkungan tempat tinggal ibu-ibu PIKABAS, selain itu juga memberikan hewan qurban ke kampung-kampung yang sama sekali tidak pernah merasakan hewan qurban di Kampung," tuntas Cut Nurul Hayati.(RED).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1442 H, PIKABAS BAS Bagi Ratusan Paket Sembako

Terkini

Adsense