Iklan

PMI Kota Banda Aceh Apresiasi Donor Darah ASN Pemerintah Aceh

REDAKSI
5/10/22, 05:52 WIB Last Updated 2022-05-09T22:52:31Z


Banda Aceh – Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Banda Aceh, mengapresiasi Pemerintah Aceh atas upayanya membantu PMI dalam mendorong pemenuhan kebutuhan darah bagi masyarakat di Aceh, melalui gerakan donor darah Aparatur Sipil Negara (ASN) yang hingga kini masih terus berlanjut.


Hal itu disampaikan Ketua PMI Kota Banda Aceh, Dedi Sumardi Nurdin, dalam kunjungan silaturahminya bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, Taqwallah, di Ruang Rapat Sekda, Senin (9/5/2022).


Turut mendampingi Sekda, Direktur RSUDZA, dr. Isra Firmansyah, Kepala Dinas Kesehatan, dr. Hanif, Kepala Biro Administrasi Pemerintah Aceh, Muhammad Iswanto.


Ia mengaku, sangat bersyukur saat ini, PMI Kota Banda Aceh dipercaya menjadi mitra kerja Pemerintah Aceh dalam pelaksanaan program donor darah. Apalagi 50 persen dari pendonor darah di lembaga kemanusiaan itu merupakan para ASN yang masih terus berkomitmen memberikan darahnya demi kebutuhan medis di Aceh.


“Terima kasih kepada Pemerintah Aceh yang sudah mendukung PMI dalam melaksanakan kegiatan kemanusian. Donor darah ASN Alhamdulillah 50 persen pendonor di PMI bersumber dari ASN,” kata Dedi Sumardi Nurdin.


Selain, memberikan stok untuk pemenuhan kebutuhan darah bagi yang membutuhkan. Dedi juga menyampaikan terima kasihnya kepada pemerintah Aceh yang turut mendukung pengembangan sarana dan prasarana PMI, guna untuk meningkat pelayanan bagi masyarakat.


“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Aceh atas bantuan yang diberikan Bukan hanya moril bahkan materil barang dan alat, mulai dari Bus donor, dan saat ini ada juga 22 ribu reagensia tes yang diberikan,” ujarnya


Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, Taqwallah, mengingatkan agar PMI terus meningkatkan kinerja dan berikan pelayanannya terbaik bagi para peserta yang hendak mendonorkan darahnya secara sukarela. Dengan memperhatikan setiap saran dan keluhan pendonor.


“Kita ingin setiap tahunnya ada kemajuan, dengan alat yang bagus, harus memberikan yang terbaik sehingga tidak menimbulkan rasa trauma kepada pendonor darah. Utamakan kenyamanan pendonor, kemudian petugas juga harus senang melayani,” katanya.


Selain itu, Sekda juga meminta kepada seluruh pengurus dan staf PMI untuk tidak berpuas diri, dan terus bergerak maju khususnya dalam pelayanan agar meningkatkan jumlah pendonor.


“Harus terus bergerak maju jika sama atau menurun itu merugi jika meningkat itu keberkahan dan kemajuan,” pungkas Sekda.***

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • PMI Kota Banda Aceh Apresiasi Donor Darah ASN Pemerintah Aceh

Terkini

Adsense