Iklan

Menteri Agama Lantik Prof Dr Mujiburrahman MAg Sebagai Rektor UIN Ar-Raniry

REDAKSI
7/28/22, 18:42 WIB Last Updated 2022-07-28T11:42:03Z
Jakarta - Menteri Agama (Menag), H Yaqut Cholil Qoumas melantik Prof Dr Mujiburrahman MAg Sebagai Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh, di Auditorium HM Rasjidi Kementerian Agama, Jakarta, Kamis (28/7/2022).

Prof Mujiburrahman saat dilantik didampingi istri, Sofiatuddinsyah SE, serta  sejumlah kolega dan para tim pendukungnya dari UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

Prof. Mujiburrahman menggantikan Prof Dr H Warul Walidin AK MA yang habis masa jabatannya pada 2 Juli 2022 lalu dan masa tugas tambahan hingga Rektor baru terpilih.

Prof Dr Mujiburrahman MAg merupakan putra Aceh Besar kelahiran Lambirah, 8 September 1971. 

Ia merupakan Guru Besar Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar-Raniry. Sebelumnya sempat menjabat sebagai Dekan di Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar-Raniry.

Selain sebagai akademisi UIN Ar-Raniry, Prof Mujiburrahman juga aktif sebagai Konsultan Pusat Kajian Pendidikan dan Masyarakat (PKPM) Aceh.

Dilansir uin.ar-raniry.ac.id, jabatan fungsional terakhir yang diraih Prof Dr Mujiburrahman, M.Ag adalah Lektor Kepala kum 658,50 yang diraih pada 1 Desember 2015.

Mujiburrahman meraih gelar tertinggi di perguruan tinggi ini berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor  115594/mpk/kp/2020 Tentang Kenaikan jabatan akademik/fungsional dosen.

Prof Mujiburrahman yang pernah menjadi Kepala Lembaga Penelitian dan Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Ar-Raniry ini, memulai pendidikan perguruan tingginya pada S1 Prodi PAI Fakultas Tarbiyah UIN Ar-Raniry tahun 1995.

Kemudian Ia melanjutkan S2 Studi Pendidikan Islam UIN Sunan Gunung Djati Bandung Tahun 2000 dan S3 pada Universitas Utara Malaysia tahun 2010.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Menteri Agama Lantik Prof Dr Mujiburrahman MAg Sebagai Rektor UIN Ar-Raniry

Terkini

Adsense