Iklan

Selesai Visit School, Disdikbud Banda Aceh Terima Cinderamata dari Aceh Utara

REDAKSI
7/27/22, 18:32 WIB Last Updated 2022-07-29T04:33:55Z
Banda Aceh – Selesai melakukan kegiatan Visit School ke Sekolah SD dan SMP Penggerak di Banda Aceh, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Aceh Utara menyerahkan cinderamata kepada Disdikbud Banda Aceh.

Adapun cinderamata tersebut berupa plakat sebagai bentuk ucapan terima kasih dan kenang-kenangan dari Disdikbud Kabupaten Aceh Utara.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Banda Aceh Sulaiman Bakri menerima langsung plakat dari Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Utara Jamaluddin.

Pada kesempatan itu, Kadis Dikbud Kota Banda Aceh juga menyerahkan plakat kepada Kadis Dikbud Kabupaten Aceh Utara yang bertempat di Fatih Bilingual School, Rabu (27/07/2022).

Sulaiman mengatakan, dengan penyerahan ini diharapkan dapat lebih mempererat tali silaturahmi antara Disdikbud Kabupaten Aceh Utara dengan Disdikbud Kota Banda Aceh dan juga terjalinnya kerja sama yang baik.

Lanjutnya, kunjungan Disdikbud Aceh Utara Ini bertujuan untuk mempelajari dan melihat bagaimana penerapan Implementasi Kurikulum Merdeka ke SD dan SMP Penggerak di Kota Banda Aceh.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Selesai Visit School, Disdikbud Banda Aceh Terima Cinderamata dari Aceh Utara

Terkini

Adsense