Iklan

Tumpukan Sampah Di Bakongan Mulai Dibersihkan

REDAKSI
6/13/20, 15:22 WIB Last Updated 2021-03-19T13:47:31Z

NOA - ACEH SELATAN - Tumpukan sampah yang sempat di beritakan beberapa media online, ini hari dilakukan pembersihan tersebut didasari inisiatif kedua pemerintah Gampong yaitu, Gampong Keude Bakongan dan Gampong Darul Ihsan, serta dukungan penuh oleh pihak Forkopimcam Bakongan dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Aceh Selatan.

"Sampah tersebut sudah dibersihkan, dan berharap agar masyarakat tidak lagi membuang sampah di lokasi ini serta menjaga kebersihannya. Untuk itu warga supaya membuang sampah dilokasi tempat pembuangan sampah yang telah di sediakan," demikian ucap Keuchik Keude Bakongan saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (13/6/2020).

Sebelumnya, Camat Bakongan, Isa Anshari mengatakan, pembersihan sampah dilokasi tersebut dilakukan dengan menggali lubang baru kemudian sampah tersebut di masukkan ke dalam lubang serta ditimbun dengan pasir. Saat ini proses pekerjaannya lagi dilaksanakan," katanya.

Ia berharap agar masyarakat tidak lagi melakukan tindakan buang sampah sembarangan apa lagi dengan menumpuknya di lokasi yang bukan tempatnya.

"Ini tentu tidak baik dan dapat menimbulkan penyakit," Ayo kita buang sampah pada TPA yang sudah disediakan agar kecamatan kita bersih dan nyaman," harapnya.

Di kecamatan Bakongan sendiri menurutnya sudah disediakan TPA sampah yang berlokasi antara gampong Keude Bakongan dan gampong Darul Ihsan sehingga masyarakat dapat menggunakannya sebagai tempat buang sampah. Dan pihak Gampong sudah menyediakan tong - tong sampah untuk warga, sebaiknya sampah tersebut dikumpulkan ditempat sampah kemudian baru di buang ke TPA.

Isa Anshari menambahkan, masalah ini sudah menginstruksikan kepada Keuchik agar memasang pengumuman larangan buang sampah dilokasi tersebut, karena telah disediakan lokasi TPA seluas 1,5 hektar.

"Upaya untuk menjaga kebersihan lingkungan sudah kami lakukan, cuma yang perlu ditumbuhkan kesadaran masyarakat saja, perlu dilakukan sosialisasi serta pemahaman yang terus menerus, sebab kesadaran ini merupakan kunci persoalan," sebutnya.

Camat Isa Anshari berharap agar pemerintah kabupaten melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk dapat merealisasikan truk sampah serta truk tinja, yang saat ini merupakan kebutuhan penting bagi masyarakat Bakongan.

Hal ini untuk terdukungnya penanganan sampah di Bakongan, sangat perlu segara disediakannya truck sampah. Ini sudah kami koordinasikan dengan DLH, dan mereka merespon baik, mungkin karena faktor covid-19 maka hal ini tertunda," ujarnya. (MUS)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tumpukan Sampah Di Bakongan Mulai Dibersihkan

Terkini

Adsense