Iklan

Kanwil Kemenkumham Aceh Dan seluruh jajaran Penuh semangat saat berkompetisi di hadapan (TPN)

11/16/21, 21:43 WIB Last Updated 2021-11-16T14:43:33Z

BANDA ACEH - Semangat ke-Acehan ditunjukkan oleh seluruh jajaran Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh saat berkompetisi di hadapan Tim Penilai Nasional (TPN) pada desk evaluasi pembangunan zona integritas menuju WBK/WBBM Tahun 2021.


Menggunakan pakaian khas Aceh yaitu Kupiah Meuketop dan Kain Songket Aceh, kegiatan ini diikuti secara virtual dari Aula Bangsal Garuda, Hadir pada kegiatan ini, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh, Meurah Budiman, para Kepala Divisi, dan seluruh pejabat struktural.


Kegiatan diawali dengan pemaparan Kepala Kantor Wilayah, Meurah Budiman terkait dengan pelaksanaan pembangunan enam area perubahan yang telah dilakukan. Secara runut Meurah Budiman mengatakan upaya pembangunan zona integritas dilaksanakan sejak dicanangkan pada awal tahun 2021.


“Hal ini sudah kita lakukan setelah kita menandatangani deklarasi janji kinerja dan pencanangan zona integritas pada awal tahun. Pasca itu, kita terus berupaya memberikan dan memperbaiki pelayanan pada Kantor Wilayah,” jelas Meurah Budiman.


Setelah itu Meurah Budiman juga menjelaskan terkait optimalisasi pelayanan yang sudah dilakukan seperti pembentukan duta layanan, perbaikan fasilitas pelayanan, dan pemusatan layanan di Law and Human Rights Center. Hal ini menurutnya akan memudahkan masyarakat dalam mendapatkan pelayanan serta mencegah tindakan gratifikasi.


Lebih lanjut, Meurah Budiman juga menyebutkan sejumlah aplikasi yang menjadi inovasi Kantor Wilayah. “Sibandroll dan Sijamu” merupakan aplikasi yang dipamerkan kepada TPN pada kegiatan penilaian tersebut.


“Berbagai inovasi telah kita lakukan, hal ini merupakan wujud untuk memudahkan masyarakat,” ucapnya.


Secara bergantian dengan Kepala Divisi, Meurah Budiman menjawab satu per satu pertanyaan dari TPN. Pada kesempatan itu Kadiv Administrasi (Rakhmat Renaldy) dan Kadiv Pemasyarakatan (Heri Azhari) menjawab pertanyaan terkait dengan aplikasi Sibandroll dan Sijamu.


Berlangsung selama satu jam, seluruh pertanyaan TPN dapat dijawab dengan baik dan lancar. Seperti yang diketahui Kanwil Kemenkumham Aceh termasuk 143 satuan kerja yang menjadi sampel evaluasi TPN pada evaluasi pembangunan ZI menuju WBK dan WBBM di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM Tahun 2021. 


Selain itu, terdapat Unit Pelaksana Teknis yang mengikuti kegiatan serupa yaitu, Lapas Kelas II B Kuala Simpang, Kanim Kelas II TPI Langsa, dan Kanim Kelas II TPI Lhokseumawe. Sedangkan Kanim Kelas I TPI Banda Aceh menjadi sampel yang dilakukan verifikasi lapangan.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kanwil Kemenkumham Aceh Dan seluruh jajaran Penuh semangat saat berkompetisi di hadapan (TPN)

Terkini

Adsense