Iklan

Bendungan Daerah Irigasi Meureudu di Rehab

REDAKSI
6/28/22, 12:44 WIB Last Updated 2022-06-28T05:44:53Z
Banda Aceh - Bendungan Daerah Irigasi (D.I) Meureudu, 2022 ini dilakukan rehabilitasi di sejumlah sisi bendungan. Pemerintah Aceh, melalui Dinas Pengairan Aceh yang mengalokasikan uang sebesar Rp900 juta untuk merehab bendungan di Kabupaten Pidie Jaya tersebut.

Proyek rehabilitasi bendungan D.I Meureudu dengan nilai HPS Rp818.143.855 tersebut dimenangkan oleh perusahaan kontruksi CV Sultan Jaya dengan nilai penawaran Rp719.905.935.

Rehabilitasi bendungan yang dapat mengairi kurang lebih 2.500 hektar lahan sawah masyarakat itu dilakukan karena terdapat beberapa kerusakan pada bendungan dan sistem pengendalian air, meskipun pada tahun 2018 lalu, Dinas Pengairan Aceh juga melakukan rehabilitasi bendungan tersebut dengan anggaran Rp4.296.150.000.

Kepala Dinas Pengairan Aceh Ade Surya, yang didampingi Sekretarisnya Rasmalina, melalui Pejabat Pelaksana Tekhnis Kegiatan (PPTK) pada Dinas Pengairan Aceh untuk proyek rehabilitasi bendungan D.I Meureudu di Kabupaten Pidie Jaya, Nusri Kurniawan mengatakan, proyek tersebut saat ini dalam proses pengerjaan.

Item-item paket pekerjaan kontruksi dengan harga Rp 719.905.935 itu berupa peremajaan-peremajaan bendungan usai rusak dihantam banjir 2020 lalu. "Itu rehab-rehab bendung yang sudah pecah, seperti topi bendungan, ada pemasangan batu. Yang intinya peremajaan kembali bendungan karena rusak saat banjir besar tahun 2022 lalu," tambah Nusri.

Pada saat banjir dua tahun lalu, beberapa penunjang bendungan, seperti halnya railing, roda pintu air dan lainnya yang mengalami kerusakan, sehingga dilakukan perbaikan. "Saat ini sedang dilakukan pembersihan, pemasangan batu. Pintu airnya juga sedang ditempah,"jelasnya.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Bendungan Daerah Irigasi Meureudu di Rehab

Terkini

Adsense