Iklan

Sambut Ramadhan, Gampong Lheue Blang Adakan Berbagai Perlombaan

MohdS
3/09/24, 06:46 WIB Last Updated 2024-04-06T18:11:15Z



Aceh Besar- Bulan suci Ramadhan 1445 H hanya tinggal menghitung hari, diberbagai daerah, bermacam kegiatan dilakukan untuk memperingati bulan suci tersebut. Salah satunya di Gampong Lheue Blang, Kecamatan Darul Imarah, Aceh Besar ini juga mengadakan berbagai macam perlombaan.


Kegiatan perlombaan tersebut, rata-rata untuk tingkat anak-anak dan remaja. 


Keuchik Gampong Lheue Blang Khairullah menyebutkan, perlombaan ini merupakan kegiatan rutin setiap tahunnya yang dilakukan untuk memperingati bulan suci Ramadhan dan termasuk saat peringatan hari besar Islam lainnya.


"Kegiatan Gema Ramdhan ini kita lakukan salah satunya untuk menggali potensi generasi, supaya menjadi generasi yang islami," ujar Khairullah pada Senin (8/3).


Khairullah menambahkan, ada sekitar sepuluh perlombaan yang berlangsung. Perlombaan dimaksud seperti lomba azan, cerdas cermat, ceramah, mewarnai, termasuk membaca kitab kuning.


Kegiatan perlombaan tersebut mulai tanggal 2 sampai dengan 7 Maret (tadi malam) yang dilaksanakan di halaman Meunasah Gampong Lheue Blang. 


Pada saat penutupan acara, terpantau seluruh Muspika juga ikut hadir memeriahkan acara tersebut.


"Kita berharap, ini menjadi momentum bagi generasi masa depan agar peduli terhadap agama dan tidak lalai dengan hal-hal yang tidak berguna," pungkas pria yang akrab disapa Akhi ini.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sambut Ramadhan, Gampong Lheue Blang Adakan Berbagai Perlombaan

Terkini

Adsense