Iklan

Pemkab Aceh Besar Terima Satu Unit Mobil Perpustakaan Keliling

REDAKSI
12/22/20, 14:00 WIB Last Updated 2021-05-29T14:10:01Z

 

Plt Sekdakab Aceh Besar Abdullah SSos secara simbolis menerima bantuan mobil pustaka keliling yang diserahkan anggota Komisi X DPR RI, Hj Illiza Sa’aduddin Djamal di halaman Kantor Bupati Aceh Besar

NOA | Kota Jantho – Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali yang diwakili Plt Sekdakab Abdullah SSos menerima satu unit mobil perpustakaan keliling dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. Bantuan itu secara simbolis diserahkan anggota Komisi X DPR RI asal Aceh, Hj Illiza Sa'aduddin Djamal halaman Kantor Bupati Aceh Besar, Selasa (22/12/2020).

 

Bupati Aceh Besar, Ir. H Mawardi Ali, dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Plt. Sekdakab Aceh Besar, Abdullah, S.Sos mengungkapkan, keberadaan mobil perpustakaan keliling untuk Kabupaten Aceh Besar sangatlah penting dalam rangka meningkatkan pelayanan perpustakaan keliling ke daerah-daerah pelosok dan pesisir.


"Keberadaan mobil perpustakaan ini guna menumbuhkan minat baca dan kegemaran membaca masyarakat dan pelajar di seluruh wilayah dalam Kabupaten Aceh Besar. Saya atas nama Pemerintah epada Ibu Illiza yang telah memperhatikan dan mendukung penuh kegiatan peningkatan minat baca di Kabupaten Aceh Besar," ujarnya. 


Selama ini, lanjut Plt Sekda, Hj Illiza telah banyak membantu dan telah memperjuangkan mobil perpustakaan keliling di Perpustakaan Nasional RI. "Dalam kesempatan ini pula, kami mengucapkan terima kasih kepada Perpustakaan Nasional RI yang telah memberikan bantuan mobil Perpustakaan Keliling untuk Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Aceh Besar," ucapnya.


Ia menambahkan, pentingnya perpustakaan keliling, mengingat luasnya wilayah Kabupaten Aceh Besar yang mencapai 2.903 km dan terdiri dari 23 Kecamatan dan 604 gampong. Dari keseluruhan jumlah gampong tersebut masih ada yang terisolir (terpencil) dan daerah pesisir, sehingga bantuan tersebut diperlukan untuk melayani minat baca di seluruh wilayah Aceh Besar.


"Sangat sulit bagi petugas dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Aceh Besar untuk memberi pelayanan perpustakaan bagi seluruh pelosok gampong dan sekolah-sekolah di daerah. Untuk itu, sangat membutuhkan sarana dan prasarana mobil perpustakaan keliling," tutur Plt Sekda.


Menurut Abdullah, perpustakaan memiliki peran penting dalam mencerdaskan anak bangsa guna menumbuhkan minat baca dalam mewujudkan SDM berkualitas, mandiri dan mampu berdaya saing di era global sekarang ini. 


"Selain itu, berperan juga dalam membangun ekosistem masyarakat berpengetahuan. Kami mengharapkan kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Aceh Besar, untuk dapat menjaga dan merawat mobil perpustakaan keliling ini, agar dapat terus dipergunakan dalam rangka menumbuhkan minat baca pelajar dan masyarakat hingga keseluruh pelosok Kabupaten Aceh Besar," ujar Plt Sekda.


Sementara itu, anggota X DPR RI, Hj Illiza Sa'aduddin Djamal memberi apresiasi kepada Aceh Besar bahwa sekolah tidak terhenti dan tetap terlaksana dengan penerapan protokol kesehatan. Dia menilai, penting untuk memberikan pelayanan kepada generasi dan masyarakat dalam pelayanan terhadap minat baca. 


"Hari ini kami menyerahkan bantuan berupa mobil perpustakaan keliling untuk Aceh Besar," kata Illiza seraya mengatakan, Aceh Besar selalu menjadi perioritasnya dan mendukung setiap program.


Mantan Walikota Banda Aceh itu, ke depan akan memprogramkan rehab rumah untuk kaum dhuafa di Aceh Besar, selain program PIP dan pariwisata yang telah digulirkan sebelumnya. 


"Adanya mobil pustaka keliling, karena kami sadar betul mungkin banyak wilayah yang sulit dijangkau di Aceh Besar, sehingga mobil ini dibutuhkan," kata Illiza.


Pada bagian lain, ia menambahkan, banyak strategi yang harus dilakukan, bukan hanya banyak buku saja, tapi juga bagaimana memperhatikan minat baca itu. "Jadi mobil ini jangan hanya sekedar tinggal mobil, tetapi apa yang ada di dalamnya bisa dimanfaatkan," katanya.(RED).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pemkab Aceh Besar Terima Satu Unit Mobil Perpustakaan Keliling

Terkini

Adsense