Iklan

Cegah Kerumunan, Polres Pidie Tertipkan Meriam Karbit

REDAKSI
5/11/21, 10:00 WIB Last Updated 2021-05-11T09:33:30Z

  

 Polres Pidie Tertipkan Meriam Karbit yang akan dilaksanakan "Festival Meriam Karbit"

NOA | Sigli - Tim Gabungan Polres Pidie, Kodim 0102/Pidie dan Satpol PP, melaksanakan penertiban berupa penyitaan meriam karbit di sepanjang aliran sungai wilayah Kecamatan Pidie, Indra Jaya dan Delima, Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh, Selasa (11/05/2021).

  

Pantauan awak media, penertiban tersebut sekira pukul 09.00 Wib pagi, usai apel di lapangan Mapolres, Tim Gabungan yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Pidie, AKP.  Iswahyudi, SH, didampingi Kasat Intelkam dan Kasat Reskrim, bergerak menuju sasaran, tempat yang akan dilaksanakan "Festival Meriam Karbit" di tiga kecamatan tersebut.

  

Dari tiga kecamatan ini, Tim Gabungan berhasil menyita 35 buah meriam terbuat dari drum, 10 buah terbuat dari pipa besi, dan satu truk bambu. Tim juga membongkar 10 unit cetakan berupa cincin beton untuk dijadikan Meriam Karbit.

  

Oleh Tim Gabungan, dibantu Personel Polsek Pidie, Indra Jaya, Delima dan Mila, puluhan Meriam Karbit tersebut kemudian diangkut dengan menggunakan truk, selanjutnya barang sitaan diamankan di Mapolres Pidie.

  

Kepada noa.co.id, Kapolres Pidie, AKBP Zulhir Destrian,S.I.K.,M.H, melalui Kabag Ops Polres, AKP. Iswahyudi, SH, menjelaskan, kegiatan penertiban Meriam Karbit tersebut guna untuk mencegah terjadinya kerumunan dalam mengantisipasi penyebaran Virus Corona di Pidie.

  

"Karena itu, acara tradisi "Festival Meriam karbit" sementara ditiadakan, kita saat ini sedang dalam situasi Pandemi Corona, apabila menggelar acara yang mengumpulkan banyak orang, bisa berisiko yang menyebabkan penularan Virus Covid-19," sebut AKP Iswahyudi.

  

Diakuinya, pihaknya, sangat menghargai tradisi lokal, seperti halnya Festival Meriam Karbit, yang setiap tahunnya diselenggarakan masyarakat sejumlah Kecamatan di Pidie, khususnya saat menjelang lebaran.

  

“Dimasa pandemi ini dengan diadakan tradisi "Festival Meriam Karbit", tentu saja akan terjadi kerumunan, sehingga dapat menyebarkan Virus Corona, ini sangat berbahaya bagi kita semua," ungkap AKP Iswahyudi.

  

Pada kesempatan itu, AKP Iswahudi mengajak untuk saling menjaga dengan protokol kesehatan yang sudah diterapkan dan dianjur pemerintah, agar wabah Covid ini segera berakhir.

  

"Jadi sekali lagi saya sampaikan, bahwa bukan kami tidak mau mengikuti tradisi yang sudah ada, justeru kita turun untuk menjaga agar Covid-19 tidak menyebar dan tertular dalam masyarakat. Sayangi diri, keluarga dan saudara, sebisa mungkin hindari kerumunan, pakai masker, cuci tangan dengan sabun dan jaga jarak,” himbau Kabag Ops Polres Pidie, AKP Iswahyudi, SH. (AA)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Cegah Kerumunan, Polres Pidie Tertipkan Meriam Karbit

Terkini

Adsense