Iklan

Kapolda Aceh Hadiri Peresmian Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara Panglima Besar Soedirman Secara Virtual

MohdS
2/19/24, 17:49 WIB Last Updated 2024-02-19T10:49:14Z
Banda Aceh - Kapolda Aceh Irjen Pol. Achmad Kartiko, S. I. K., M. H, menghadiri peresmian Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara Panglima Besar Soedirman secara virtual, Senin (19/2/2024).

Demikian katan Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Joko Krisdiyanto, S. I. K, dalam siaran persnya.

Peresmian rumah sakit tersebut dipusatkan di Rumah Sakit Suyoto, Jakarta Selatan, dan Kapolda Aceh menghadiri secara virtual di gedung baru Rumah Sakit TK. II Iskandar Muda (Kesdam IM), Banda Aceh, sambung Kabid Humas.

" Kapolda Aceh hari ini menghadiri peresmian Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara Panglima Besar Soedirman secara virtual yang diresmikan Presiden RI Joko Widodo yang didampingi Menteri Pertahanan RI, Kapolri dan sejumlah Pejabat Negara lainnya dan terpusat Rumah Sakit Suyoto, Jakarta Selatan, " sebut Kabid Humas.

Tidak hanya Kapolda Aceh yang hadir dalam kegiatan tersebut, tetapi juga dihadiri Pangdam IM Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S. I. P., M. I. P, unsur DPRA, sejumlah Pejabat Pemda Aceh, para Pejabat Kodam IM, Kabid Dokkes Polda Aceh dan sejumlah Personel Kesdam IM lainnya, tutur Kabid Humas lagi.

Kapolda Aceh bersama sejumlah Pejabat lainnya juga meninjau sejumlah ruangan Rumah Sakit Tingkat II Kesdam IM Iskandar Muda, Banda Aceh, yang juga ikut diresmikan oleh Presiden RI secara virtual tersebut, tutup Kabid Humas.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kapolda Aceh Hadiri Peresmian Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara Panglima Besar Soedirman Secara Virtual

Terkini

Adsense