Iklan

Brimob Kompi 4 Batalyion A Aceh Jaya Bagikan Paket Lebaran Kepada Anak Yatim

REDAKSI
5/20/20, 13:56 WIB Last Updated 2021-03-20T11:04:41Z
Danki Brimob Kompi 4 Batalyion A, AKP. Usman, SE, MM menggunakan baju kenapa anak yatim


NOA | Aceh Jaya - Menjelang hari raya Idul Fitri 1441 Hijjriah Brimob Kompi 4 Batalyion A wilayah Kabupaten Aceh Jaya membagikan paket lebaran kepada anak yatim dan piatu dari beberapa Desa dalam wilayah Kecamatan Krueng Sabee. Kegiatan tersebut dipusatkan di Kompi Brimob setempat, Rabu (20/5/2020).

Adapun bantuan yang diberikan, berupa baju lebaran dan uang tunai kepada 52  anak yatim dan piatu laki-laki maupun perempuan.

Salah satu anak yatim dari Desa panton Makmur, Muhammad Haikal (15) berterima kasih kepada Brimob Kompi 4 Batalyion A telah memberikan baju lebaran kepadanya, dengan harapan kebaikan Brimob peduli masyarakat ini di lipat gandakan pahalanya oleh Allah.

"Sangat senang sekali bisa mendapat baju lebaran, terima kasih bapak Danki Brimob," sebut Haikal dengan nada bahagia.

Sementara itu, Danki Brimob Kompi 4 Batalyion A, AKP. Usman, SE, MM mengatakan kegiatan membagikan oleh-oleh atau paket lebaran untuk anak yatim dan yatim piatu dalam Kecamatan Krueng Sabee sebagai bentuk kepedulian Brimob kepada masyarakat di tengah wabah Covid-19.

"Insya Allah, kalau pun saya tidak disini lagi, akan saya pesankan kepada Danki yang baru, kegiatan yang baik ini terus di laksanakan kemudian hari," tegas AKP. Usman SE, MM.

Sebelumnya, Brimob Kompi 4 juga sudah melakukan penyemprotan disinfektan di mesjid sebagai upaya memutus mata rantai Covid-19 dan santunan untuk fakir miskin

AKP. Usman juga berharap, kegiatan semacan ini bisa terus terlaksana di tahun-tahun mendatang dan ia mendoakan Brimob wilayah Aceh Jaya terhindar dari segala musibah agar bisa terus menebar kebaikan kepada seluruh masyarakat. (ML/Red)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Brimob Kompi 4 Batalyion A Aceh Jaya Bagikan Paket Lebaran Kepada Anak Yatim

Terkini

Adsense