Iklan

RMPA Kunjungi Rumah Reot Hunian Pak Salam

REDAKSI
11/13/20, 15:00 WIB Last Updated 2020-11-15T03:02:03Z

 

RMPA mengunjungi rumah Reot Salamuddin


NOA l Pidie - Tak hanya tinggal di tanah milik warga, rumah reot hunian Salamuddin (48) pun dibuat secara gotong royong oleh warga Gampong Lamruenueng Kecamatan Indra Jaya Kabupaten Pidie. 



Hal itu melihat saat Relawan Muda Partai Aceh (RMPA) mengunjungi duafa Gampong Lamruenueng Kecamatan Indra Jaya yang tinggal bersama seorang istri dan dua orang anak tersebut. Ju'mat (13/11/2020).



Diketahui, Salamuddin yang saat ini sering mengalami sakit secara tak menentu pasca strock,  membuat istrinya Nurma Herawati (44) berperan sebagai kepala keluarga untuk menafkahi keluarganya.



Selain sakit tak bisa bekerja, Salamuddin juga sedikit mengalami kelainan jiwa secara tak menentu ujar perangkat desa setempat saat tim RMPA ke lokasi rumahnya.



Salamuddin tinggal di rumah reot, dibuat secara gotoroyong oleh masyarakat setempat secara alakadar agar bisa berteduh, dan mirisnya lagi rumah yang di tempati beliau tersebut didirikan sementara di tanah masyarakat setempat.



Pendirian rumah di tanah warga tersebut, dikarenakan keluarga miskin tersebut tidak ada tanah juga faktor ekonomi untuk memiliki tanah pribadi.



Dihadapan relawan RMPA, Nurma Herawati berharap ada donatur yang memberikan sepetak tanah untuk bisa wujudkan rumahnlayak huni untuk berteduh. "Semoga ada yang membantu kami," ujarnya.


Meski demikian, keluarga itu mengaku tak putus semangat, apalagi sibuah hatinya M. Dirar Asyari (12) memiliki segudang prestasi di sekolah yang disimpan rapi dilantai tanah rumahnya. 



"Hal ini lah yang membuat kami semangat untuk terus bekerja, meskipun sebagai buruh tani tanpa kenal lelah kami masih terus mendukung prestasi anak dan keluarga yang cintai," aku Nurma Herawati.



Saat koordinator RMPA Indra Jaya Ulul Azmi, S.E. menyinggung bantuan dari desa salah satu kaur disana mengatakan rumah sementara di huni Salamuddin merupakan bantuan dari masyarakat setempat secara alakadar.



Untuk dibuatkan secara permanen pihak aparatur desa belum bisa memberinya karena yang bersangkutan belum memiliki tanah untuk didirikan bangunan.



Sebagai diketahui, program saweu duafa RMPA secara rutin dilakukan bakda Jum'at dengan memberikan sembakau juga sedekah alakadar sesuai amanat dari para donatur.



"Program ini hampir seluruh Kecamatan yang ada di Kabupaten Pidie sudah kami sambangi," kata koordinator perempuan RMPA, Jumaidar, Spd.(RED).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • RMPA Kunjungi Rumah Reot Hunian Pak Salam

Terkini

Adsense