Iklan

Disparpora Seleksi Putra Putri Aceh Singkil Untuk Paskibraka Provinsi

REDAKSI
3/25/21, 12:47 WIB Last Updated 2021-05-29T13:59:03Z

Disparpora Seleksi Putra Putri Aceh Singkil Untuk Paskibraka Provinsi

 

NOA | Aceh Singkil - Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Aceh Singkil menyeleksi puluhan putra putri terbaik Aceh Singkil untuk ikut seleksi Paskibra tingkat Provinsi. Kamis (25/3/2021).

 

Kepala Disparpora Kabupaten Aceh Singkil Edi Hartono, Kamis (25/3/2021), kepada wartawan mengatakan seleksi paskibra diikuti sebanyak 24 orang pelajar tingkat SLTA dari sejumlah kecamatan.

 

"Seleksi diikuti semua Kecamatan tingkat SLTA, kecuali Kecamatan Danau Paris dan Pulau Banyak Barat karena tidak mengirimkan pesertanya," ujar Edi.

 

24 peserta itu, lanjutnya, yakni 10 orang putri dan putra sebanyak 14 orang akan mengikuti seleksi selama satu hari penuh mulai penetapan hingga penilaian dari juri. “Seleksi ini dirangkai dalam dua kegiatan, pertama, seleksi administrasi wawasan dan kedua, seleksi baris berbaris,” jelas Edi.

 

Untuk tim instruktur, sambungnya, dari TNI/Polri, dan penguji wawasan dari pihak kantor dinas setempat dan luar kantor.

 

"Dalam seleksi hanya sepasang atau dua orang calon Paskibra yang ditetapkan para dewan juri untuk maju seleksi selanjutnya ke tingkat Provinsi 1 April,” sebut Edi.

 

Kemudian, tambahnya seleksi paskibra merupakan kegiatan positif dan menumbuh kembangkan kreatifitas visioner pola berfikir generasi. Sehingga menjadi corong kaum muda lainnha untuk menjauhi Narkoba.

 

“Seleksi Paskibra tingkat Provinsi sesuai berdasarkan surat edaran Gubernur tahun anggaran 2021.  Dimana pihak Disparpora sudah mengirim data 25 SLTA sederajat, untuk direkomendasi namun kembali direspon hanya, 9 Sekolah," tandasnya. (Khairi)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Disparpora Seleksi Putra Putri Aceh Singkil Untuk Paskibraka Provinsi

Terkini

Adsense